You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Siber Pungli Berikan Batas Waktu Sosialisasi
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Pemkot Jakbar Sosialisasikan Tim Saber Pungli

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat bersama dengan kepolisian mensosialisasikan Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Tim Saber Pungli) kepada masyarakat.

Informasi terkait Tim Saber Pungli ini kita lakukan dengan memasang spanduk di kelurahan, kecamatan dan kantor pelayanan

Terhitung mulai 20 Maret 2017 nanti, tim ini akan mulai bekerja menyisir praktik pungli sekaligus melakukan penindakan di tempat-tempat pelayanan publik.

Wakil Wali Kota Jakarta Barat, Muhammad Zen mengatakan, sosialisasi Tim Saber Pungli ini dilakukan untuk pencerahan dan memberikan informasi terhadap masyarakat.  

Apel Saber Pungli Digelar di TPU Pondok Ranggon

"Informasi terkait Tim Saber Pungli ini kita lakukan dengan memasang spanduk di kelurahan, kecamatan dan kantor pelayanan," katanya di Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Rabu (15/3).

Di tempat yang sama, Wakapolres Metro Jakarta Barat, AKBP Adex Yudiswan menambahkan, pada dasarnya, Tim Saber Pungli ini mengutamakan pencegahan ketimbang penindakan.

"Tindakan pencegahan kita beri batas waktu. Mulai 20 Maret, tim mulai bergerak untuk melakukan penindakan," ujarnya.

Ia menjelaskan, di lapangan, Tim Saber Pungli akan menyisir praktik pungli di sektor perizinan, bantuan sosial dan hibah, pendidikan serta pengadaan barang dan jasa.

"Di lingkungan kepolisian, tim akan menyisir pelayanan SIM, STNK dan SKCK serta lain sebagainya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4250 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1575 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1559 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik